Sat Binmas Polres Bima Lakukan Pembinaan Kaposkamling di Desa Tente dan Rabakodo - Media Tabaca
BREAKING NEWS
latest

728x90

468x60

header-ad

Sat Binmas Polres Bima Lakukan Pembinaan Kaposkamling di Desa Tente dan Rabakodo



Bima, TABACA.- Guna mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif diwilayah hukumnya Sat Binmas Polres Bima Polda NTB melaksanakan pembinaan Kaposkamling di Desa Tente dan Desa Rabakodo kecamatan Woha Kabupaten Bima,Selasa (02/08/22). Sekira pukul 09.00.Wita. Kemarin.

Kegiatan tersebut diawaki,Aipda Imran, Briptu,Jaya FT,dan Briptu Samsu Dial H,itu merupakan kegiatan Sat Binmas Polres Bima sebagi wujud kebersamaan POLRI dan Masyarakat dalam menjaga keamanan hingga terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif ungkap Kasat Binmas Iptu Suhermansyah melalui kasi humas Iptu Adib Widayaka.

"Kami memberikan petunjuk dan arahan kepada masyarakat petugas jaga, tentang pelaksanaan tugas sehari-hari dalam  melaksanakan kegiatan pengamanan siskamling" Ujar Suhermansyah mengutip Adib.

Disampaikan juga bahwa kegiatan pembinaan Kaposkamling ini bertujuan untuk mengajak dan membangun semangat seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi secara aktif guna memelihara keamanan dan keamanan secara Swakarsa yang di implementasikan di lingkungan masing-masing. guna mengantisipasi kemungkinan terjadinya tindak kejahatan atau bahaya yang di timbulkan oleh alam seperti gempa, banjir, tanah longsor dan kebakaran.

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin Sat Binmas Polres Bima untuk  pembinaan Kaposkamling  dan diharapkan dapat membangun semangat serta motivasi masyarakat dalam menjaga kondusifitas Kamtibmas dengan sistem siskamling di lingkungan masing-masing Tutupnya. (Titus)
« PREV
NEXT »

Tidak ada komentar