Bima, tabaca.my.id.- Mewakili Kapolres Bima Polda NTB, AKBP Heru Sasongko, S.I.K, Kasat Binmas, Iptu Suhermansyah menghadiri undangan dari Kepala Desa Keli Kecamatan Woha Kabupaten Bima dan Mahasiswa Asli Keli (PMK), Sabtu (18/6/2022).
Disampaikan Kasi Humas Polres Bima, Iptu Adib Widayaka, undangan tersebut dalam rangka untuk memberikan materi berjudul "Eksistensi Pemerintah dan Masyarakat dan Meminimalisir Kesenjangan Sosial di Kecamatan Woha Kabupaten Bima",
Ikut menjadi pemateri dalam kegiatan yang digelar mulai Pukul : 08.30 hingga 13.20 Wita di Aula Kantor Desa Keli itu, Camat Woha, Irfan HM. Nor, S.Sos, Danramil Woha, Kapten Ibrahim, dan Kapolsek Woha, AKP Saiful Anhar, S.Sos.
Sementara pesertanya, segenap Aparat Desa Keli, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, mahasiswa, dan generasi muda setempat lainnya.
Kegiatan itu sendiri diikuti dengan antusias oleh para peserta.
Terpisah Kapolres Bima, mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh Pemdes Keli bersama PMK tersebut.
Kata dia, dengan adanya kegiatan seperti itu, dapat membentuk pola pikir generasi muda menjadi kreatif dan inovatif, serta memiliki idealisme yang murni demi kemajuan Bangsa Indonesia.
Penulis : Arif
Tidak ada komentar
Posting Komentar