Sekda NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si. selaku Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas Covid-19 |
Mataram,
tabaca.my.id.- Sekda NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si. selaku Ketua
Pelaksana Harian Gugus Tugas, mengingatkan seluruh masyarakat, bahwa penyakit Covid-19
ini bukanlah suatu aib.
“Kita
semua tidak ingin penyakit ini menimpa diri kita dan orang-orang terdekat yang kita
sayangi. Oleh karenanya, jika ada di antara saudara-saudara kita yang positif
Covid-19, hendaknya tidak dikucilkan.
Justeru kita semua harus bersama-sama bergotong royong, menyemangati serta membantu
memenuhi keperluan selama masa karantina dan penyembuhannya,” ujar Sekda dalam
press releasenya yang diterima media ini.
Selain
itu, Sekda juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu disiplin dan patuh
terhadap protokol pencegahan Covid-19.
Ditekankannya,
kerja sama dan gotong royong seluruh elemen masyarakat sangat dibutuhkan untuk dapat
memutus mata rantai penularan virus corona ini.
“Terutama
untuk melindungi orang-orang terdekat kita serta kelompok masyarakat rentan, yaitu
kelompok masyarakat lanjut usia, masyarakat yang memiliki penyakit kormobid dan
penyakit kronis serta kelompok bayi dan balita,” terang Sekda.
Ia
juga menggaris bawahi agar masyarakat memakai masker jika keluar rumah dan menghindari
kerumunan, physical distancing minimal dua meter, serta selalu mencuci tangan dengan
sabun di air mengalir.
Pemerintah
Provinsi NTB sendiri, lanjut Sekda, akan menyiapkan 945.000 buah masker yang akan
dibagikan kepada masyarakat. Termasuk yang menjadi bagian dalam paket JPS Gemilang.
“Hingga
hari ini telah tersedia 739.420 buah masker yang dikerjakan oleh 85 UKM lokal, dimana
dari 223.153 masker tersebut telah didistribusikan kepada masyarakat.”
Pungkasnya.
Penulis
: Mustamin M. Nur
Editor : Mustamin M. Nur
Tidak ada komentar
Posting Komentar